biar di sydney banyak resto indonesia,kayanya blom nemu tuh yang punya menu bebek,padahal bebek goreng kan eunak ya...
Bebek goreng bumbu bali nih favorit aku,gurih dan bumbunya meresap banget,ga rugi deh kalo mo nyoba..emang bikinnya rada lama dikit,but it's worthed....:))
Bebek goreng bumbu bali
Resep :
Bebek Goreng :1 ekor bebek, potong sesuai selera
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan
Bumbu, haluskan :
2 cm jahe segar
2 cm kencur
2 cm lengkuas
4 siung bawang putih
1 sdt terasi goreng
1 sdm ketumbar
1 sdt merica butiran
2 sdt garam
Cara membuat :
- Campurkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan bebek,biarkan beberapa jam,tapi kalo ga ada waktu gpp ko bisa dilewat proses ini.
- Panaskan api,tambahkan daun jeruk,daun salam dan serai,aduk-aduk sampai bebek berubah warna
- Tambahkan air secukupnya,masak sampai air habis dan bebek empuk.
- Buang fat dari bebek
- Goreng di minyak banyak dengan api sedang sampai kering
- Siap disajikan,mantepnya dimakan ma sambel..:)
No comments:
Post a Comment