Saturday, April 10, 2010

Puding Coklat

Puding satu ini simple bikinnya dan bisa jadi bermacam-macam variasi.Kalo ga punya coklat bubuk,ganti aja ama pasta pandan,strawberry ato syrup cocopandan...

Puding Coklat

Bahan:
2 bks agar2 putih
800 ml susu segar
50 gr colat bubuk dilarutkan dengan 50 cc air panas
200 gr gula pasir
4 btr telur,dikocok sampai mengembang dan kaku.

Caranya:
  • Masak susu,gula, bubuk agar2  dan larutan coklatsampai matang,aduk2 terus jaga jangan sampai susu pecah
  • Kecilkan api,masukkan telur kocok secara bertahap,aduk rata *aku biasanya aduk pake mixer di kecepatan rendah sampai semua tercampur rata.
  • Tuangkan ke cetakan puding ,dinginkan
  • Sajikan dengan Fla
 Fla
Bahan:
1lt susu segar
200 gr gula pasir
3 sdm tepung maizena
2 kuning telur,kocok
1 sdt vanila essens ato rum flavour

Caranya:
  • masak 800 cc susu dan gula sampai hampir mendidih
  • Campur maizena dan sisa susu ,aduk rata,masukkan kedalam campuran susu dan gula,masak sampai susu matang dan adonan mengental
  • Ambil 2 sdm adonan,campukan dengan telur,kocok rata
  • masukkan adonan telur ke adonan fla.masak dengan api kecil
  • Tambahkan vaniila/rum,angkat
  • Dinginkan,Fla ini bisa ditambah dengan fruit cocktail kaleng ato buah segar seperti mangga,strawberry,bluebbery

No comments:

Post a Comment